Selain sebagai peristiwa sejarah dalam mencapai kemerdekaan nasional, Sumpah Pemuda juga memiliki nilai-nilai kehidupan yang dapat diteladani.
(Lahat - 28/10/2024) - Setiap tahunnya, pada tanggal 28 Oktober diperingati sebagai hari nasional Sumpah Pemuda, yang memiliki makna kental dalam sikap nasionalisme bagi pemuda-pemudi Indonesia. Sumpah pemuda merupakan salah satu tonggak sejarah dari pergerakan kemerdekaan Indonesia di aspek penanaman jiwa nasionalisme dan persatuan para pemuda-pemudi dalam menghadapi perang sebelum kemerdekaan Indonesia. Sumpah pemuda lahir dari keputusan yang disampaikan pada Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan pada 27 dan 28 Oktober 1928 di Batavia.
Sumpah pemuda tidak hanya berperan penting dalam perjuangan kemerdekaan. Nilai Sumpah Pemuda masa sekarang juga mampu dirasakan, baik oleh pelajar maupun masyarakat umum. Tiga nilai utama yang terkandung dalam Sumpah Pemuda dapat menjadi nilai-nilai kehidupan berbangsa dan bertanah air Indonesia, diantaranya:
Sebagai pemuda-pemudi Indonesia, pentingnya untuk selalu menjaga keutuhan, terlebih lagi di era globalisasi saat ini. Oleh sebab itulah, pentingnya bagi para pemuda dan pemudi bangsa Indonesia untuk terus melanjutkan semangat serta nilai-nilai yang terkandung dalam Sumpah Pemuda dalam kehidupan sehari-hari. (sumber: tirto.id)